TERKINI

Pencabutan Ijin Ponpes Sidiqiyah Jombang Akhirnya Batal

Jul 12 2022257 Dilihat

Surabaya, Jurnalpagi – Akhirnya Kementerian Agama batal mencabut izin operasional Pondok Pesantren Majma’al Bahrain Shiddiqiyyah di Desa Losari, Kecamatan Ploso, Kabupaten Jombang, Jawa Timur. (12/7/2022)

Menteri Agama Ad Interim Muhadjir Effendy mengatakan, pembatalan pencabutan izin dilakukan agar santri-santri dapat kembali belajar dengan tenang, sebab setelah pencabutan izin tersebut banyak santri yang meminta dijemput pulang orang tua mereka.

“Dengan demikian para orangtua santri mendapat kepastian status putra-putrinya yang sedang belajar di Ponpes tersebut. Begitu juga para santri bisa belajar dengan tenang,” ucap Muhadjir Effendy.

Lebih lanjut pengembalian ijin operasional ponpes yang karib dipanggil ponpes Sidiqiyah ini mendapat apresiasi tinggi dari kuasa hukum pihak keluarga. Hal tersebut dinilai sebagai langkah yang sudah tepat dan mengandung nilai keadilan.

“Pada prinsipnya proses penegakan hukum adalah proses mencari kebenaran materil, tidak boleh serampangan menentukan sanksi selama masih belum ada keputusan yang inkrach, jadi pengembalian ijin operasional oleh kementerian agama tindakan yang sudah benar dimata hukum dan terlebih lagi hal tersebut dapat memberikan kepastian bagi para santri yang sedang menempuh pendidikan di ponpes Sidiqiyah” ujar Achmad Rifai, SH.

Demi menjaga kepastian hukum, harus ada penyelidikan lebih lanjut terlebih dahulu kalau pemerintah hendak mencabut ijin operasional pendidikan dari ponpes Sidiqiyah tersebut. Mengingat hal tersebut akan berdampak besar bagi dunia pendidikan terutama bagi para santri yang saat ini sedang menempuh pendidikan disana.

Ponpes Sidiqiyah merupakan salah satu ponpes dengan jumlah santri yang sangat banyak dan jaringan alumni yang kuat serta telah terbukti dapat memberikan sumbangan kemajuan pemikiran bagi pendidikan Islam di negara ini.

Share to

Related News

Terdampak Limbah PT SC, Warga Kedamean K...

by Des 02 2024

Pasuruan | jurnalpagi.id – Warga Dusun KedamaianDesa Kepulungan, Kecamatan Gempol berunjuk ras...

Serunya Belajar Seduh Kopi ke Barista Di...

by Des 01 2024

Mojokerto | jurnalpagi.id – Kopi, minuman yang kerap disebut sebagai penghilang rasa kantuk in...

Kabupaten Pasuruan Jadi Salah Satu Barom...

by Nov 23 2024

Pasuruan | jurnalpagi.id – Aryo Seno Bagaskoro atau Seno melihat potensi yang ada di Kabupaten...

Keresahan Warga Dusun Kedamean Akan Limb...

by Nov 22 2024

Pasuruan | jurnalpagi.id – Warga sekitar PT. Cargill Sorini (SC) tepatnya Dusun Kedamean, Desa...

PIJAR Minta KLHK Berikan Sanksi Tegas Pa...

by Nov 22 2024

Pasuruan | Jurnalpagi.id – Dugaan pencemaran lingkungan yang dilakukan PT Cargill Sorini (CS) ...

DLH Segel Saluran Pembuangan Limbah CV H...

by Nov 20 2024

Pasuruan | jurnalpagi.id – Pemerintah kabupaten Pasuruan melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) ...

No comments yet.

Sorry, the comment form is disabled for this page/article.
back to top