SAMPANG | JurnalPagi.id – Puncak arus mudik lebaran 2022 di Kabupaten Sampang diprediksi terjadi di hari Sabtu dan Minggu, 3p April dan 1 Mei 2022.
Kasatlantas Polres Sampang, Ajun Komisaris A. Nasution mengatakan puncak arus mudik Lebaran 2022 terjadi hari ini dan besok. “Puncaknya hari ini sampai besok,” ujar Nasution saat dihubungi, Sabtu (30/4/2022).
Nasution mengatakan pantauan arus kendaraan di lapangan untuk sementara ini masih lancar. Belum terjadi kepadatan yang signifikan.
Kepadatan arus kendaraan hanya terjadi di beberapa titik. Seperti di Pasar Srimangun lantaran banyaknya warga yang belanja kebutuhan pokok.
“Namun dapat teratasi dengan kita turun personel Polri gabungan sama Dishub dan dibantu sama adik-adik pramuka,” kata Nasution.
Sekadar catatan, jalan raya di wilayah kota Sampang, dari pintu masuk yang ada di Pleyang hingga pintu gerbang kawasan Camplong, mulai dipadati kendaraan pemudik. Baik roda empat maupun roda dua.
Sementara arus lalu lintas lebih banyak dari arah barat ke timur dibandingkan dengan arah sebaliknya. Sehingga kepadatan arus hanya terjadi di satu sisi jalur.
No comments yet.