Malang | JurnalPagi.id – Kontestasi Pemilihan Umum (Pemilu) telah ditetapkan akan digelar pada tanggal 14 Februari 2024. Banyak lembaga survei yang telah mengumumkan hasil surveinya. Nama Kemenparekraf Sandiaga Uno termasuk salah satu calon Presiden 2024 yang beberapa kali masuk di urutan 5 besar nama-nama calon Presiden 2024.
Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta ini mendapat dukungan dari berbagai elemen masyarakat untuk kembali bertarung dalam kontestasi Pilpres 2024 mendatang. Salah satunya Relawan Massa Setia Sandi (MaS Sandi) Malang.
Relawan Massa Setia Sandi (MaS Sandi) Malang telah mendeklarasikan dukungannya kepada Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) RI Sandiaga Salahuddin Uno untuk maju menjadi Presiden RI di tahun 2024.
Ketua Relawan MaS Sandi Malang Raya, Alif Yafikraf menyampaikan, gerakan dukungan muncul atas inisiasi masyarakat di Malang Raya untuk memilih pemimpin pada tahun 2024. Menurutnya, pilihan masyarakat akhirnya tertuju pada figur pemimpin yang konsen dalam kebangkitan ekonomi, yakni Sandiaga Salahuddin Uno.
“Ratusan masyarakat dari unsur petani, seniman, budayawan, milenial, pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) hingga emak-emak menilai Bapak Sandiaga Salahuddin Uno memiliki tindakan nyata dalam hal ini melalui kementeriannya untuk membangkitkan ekonomi kreatif,” kata Alif.
Dirinya menilai, Indonesia membutuhkan pemimpin yang inspiratif dan cerdas, serta mampu mendongkrak perekonomian rakyat melalui program ekonomi dan penciptaan lapangan kerja dan itu ada pada figur Sandiaga Uno.
“Dengan kinerja semasa menjabat sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta, dan saat ini menjabat sebagai Menparekraf RI. Kami kira beliau adalah pemimpin yang pas untuk Indonesia,” ungkapnya.
Sebagai informasi, selain mendeklarasikan dukungannya kepada di Sandiaga Salahuddin Uno agar menjadi Presiden RI di tahun 2024, Relawan MaS Sandi Malang juga melakukan kegiatan sosial.
“Hari ini, selain deklarasi, kami juga memberikan bantuan 150 paket sembako berisikan beras organik, gula, minyak goreng, tepung terigu, tepung beras kepada masyarakat sekitar,” imbuhnya. (sis/djm)
No comments yet.