TERKINI

Rutan Pemalang Terima Penghargaan dari Kanwil Kemenkumham Jateng Sebagai Dapur Higienis Terbaik

Apr 27 2022486 Dilihat

Semarang, JurnalPagi.id – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Pemalang menerima penghargaan sebagai Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan Terbaik di Bidang Penyelenggaraan  Makanan Bagi WBP dan Dapur Higienis pada Rabu (27/04/2022).

Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Jawa Tengah, Yuspahrudin kepada Kepala Rutan Pemalang, Ary Nirwanto dalam acara Tasyakuran Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-58 di Kantor Wilayah Kemenkumham Jateng.

“Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh petugas Rutan Pemalang terutama tim dapur. Tanpa kerja keras kita semua, penghargaan ini mustahil bisa kita raih”, ujar Ary saat ditemui usai menerima penghargaan.

Prestasi yang diraih Rutan Pemalang ini tidak serta merta diperoleh dengan kedipan mata. Dalam setiap harinya, Rutan Pemalang selalu berupaya memberikan layanan makanan terbaik kepada WBP baik dari segi mutu maupun kuantitasnya.

Penerimaan bahan makanan selalu diperiksa kesegaran, kebersihan, dan kuantitasnya oleh tim khusus. Selain itu, higienitas dapur juga turut menjadi prioritas. Semua peralatan masak dan lingkungan dapur selalu dibersihkan baik sebelum maupun sesudah digunakan.

(Rgl)

Baca juga :  Ditanya Terkait Perizinan, Pelaksana Pembangunan Klinik Rawat Inap Diam Seribu Bahasa
Share to

Related News

Tiga Siswa Asal Pasuruan Juarai FASI Mes...

by Nov 04 2024

Pasuruan | jurnalpagi.id – Apresiasi diberikan DPRD Kabupaten Pasuruan kepada Muhammad Waifuqu...

Pengasuh Ponpes Al Yasini KH A Mujib Imr...

by Okt 28 2024

Pasuruan | jurnalpagi.id – Hal tersebut disampaikan KH. mujib Imron kepada 74 wisudawan -wisud...

1.000 Relawan Konsolidasi Pemenangan LUM...

by Okt 27 2024

Pasuruan | jurnalpagi.id – Konsolidasi untuk persiapan Pilgub Jatim dan Pilkada Pasuruan 2024 ...

MU.Slim Printing Kebanjiran Order Omzetn...

by Okt 25 2024

Pasuruan | jurnalpagi.id – Masa kampanye menjelang pilkada serentak, membuat dunia usaha bidan...

Jelang Musim Penghujan Pemkab Gandeng PT...

by Okt 21 2024

Pasuruan | jurnalpagi.id – PatukNormalisasi kali Patuk, Desa Gempol, kecamatan Gempol dilakuka...

Mahasiswa KKN Fakultas Hukum Untag Surab...

by Okt 18 2024

Surabaya | jurnalpagi.id Kelurahan Wonorejo bersama Mahasiswa KKN MBKM(Merdeka Belajar Kampus Merdek...

No comments yet.

Sorry, the comment form is disabled for this page/article.
back to top