TERKINI

Cari Keberkahan di Bulan Ramadhan, Komunitas Moonraker PAC Jangari Bagikan 500 Paket Takjil dan Santunan Anak Pengajian

Apr 18 2022578 Dilihat

CIANJUR | JurnalPagi.id – Kommunitas Moonraker PAC Jangari membagikan sedikitnya 500 Takjil kepada para pengguna jalan di jalan Arianatamanggala tepat di Depan Kantor Kepala Desa Bobojong, Kecamatan Mande, Kabupaten Cianjur, Jawa barat, Senin, ( 18/04/22 ).

Pada kesempatan itu Ketua Moonraker PAC Jangari Dinda Muhamad Irfan mengatakan bahwa selain bagi bagi Takjil, ia dengan anggotanya juga melaksanakan santunan kepada sejumlah anak pengajian yang ada di Madrasah di wilayah tersebut.

“Kami membagikan 500 paket takjil kepada para pengendara yang melintas di jalan ini, dan selain membagikan takjil kami juga tadi telah melaksanakan santunan Kesejumlah anak pengajian di madrasah yang ada di wilayah ini,” katanya.

Dinda juga mengatakan bahwa kegiatan tersebut rutin dilaksanakan setiap tahun di bulan Ramadhan. “Iya rutin setiap bulan puasa kami selalu mengadakan kegiatan seperti ini,” tambahnya.

Sementara Ketua Moonraker DPC Cianjur, Ari Bule melalui Pendiri PAC Jangari Bella Safitri mengatakan bahwa sangat mengapresiasi kepada anggotanya yang telah melakukan kegiatan tersebut.

” Kami berharap bahwa kegiatan ini dapat menepis isu negatif yang ada di Masyarakat, agar kami juga tidak dipandang sebelah mata, jadi di sisi lain memang kita di jalan tetapi dilain sisi kita juga peduli dan ini adalah bentuk sinergitas kami kepada masyarakat, pada intinya kami juga di bulan suci ramadhan ini ingin mencari keberkahan,” tutur Fitri.

Fitri juga menegaskan bahwa Moonraker tidak seperti yang dibayangkan Masyarakat. “Katanya kami anarkis kami berandalan, tetapi itu salah kami tidak seperti itu, kami menepis hal seperti itu, dengan menujukan rutinitas tahunan dan kami kami buktikan kami tidak seperti itu,” pungkasnya.

Baca juga :  Terdampak Limbah PT SC, Warga Kedamean Kepulungan Tuntut Ganti Rugi dan Relokasi

Fitri juga mengatakan bahwa bila ada oknum dari anggotanya yang membuat onar akan langsung menaindaknya dan bisa langsung dilaporkan pada Ketua atau pihak keamanan setempat.

“Sesuai dengan pesan yang selalu saya ingat dari Ketua Umum DPC Cianjur Ari Bulle tong hilap gitik oyag saalit beberebetan Dina kahadean Wanieun, jadi misi kami pada dasarnya adalah membuat kebaikan jadi Bila ada oknum yang mengatas namakan Moonraker bisa menghubungi kami atau langsung melaporkannya ke  pihak berwajib,” tutupnya.

(Ujk)

Share to

Related News

KWTS Tempat Baru di Kabunan dengan Latar...

by Feb 11 2025

Pasuruan | Jurnalpagi.id – Kreatifitas pemuda warga Dusun Kabunan, Desa Kepulungan, Kecamatan ...

Nusantara Dan Bhineka Tunggal Ika Jadi T...

by Feb 07 2025

Pasuruan | jurnalpagi.id – Eksistensi Kwartir Cabang (Kwarcab) Pramuka Kabupaten Pasuruan sema...

Bakal Hadapi PSGC Ciamis, Persekabpas La...

by Feb 06 2025

Pasuruan | Jurnalpagi.id – Laga persahabatan antara Persekabpas dengan timnas Jordania yang di...

Jalan Rusak Akibat Overload Muatan, BMW ...

by Feb 03 2025

Pasuruan | Jurnalpagi.id – Sejumlah warga Desa Sumberejo, kecamatan Winongan, bersama beberapa...

Diduga Dikerjakan Asal-asalan, Proyek Di...

by Feb 03 2025

Pasuruan | jurnalpagi.id – Sejumlah proyek berupa belanja barang yang diserahkan ke masyarakat...

Reseller Meningkat Omzet Melesat, Jims H...

by Jan 20 2025

Surabaya | jurnalpagi.id – Masih ingat antusiasme warga Surabaya saat Jims Honey District Stor...

No comments yet.

Sorry, the comment form is disabled for this page/article.
back to top