TERKINI

Cabup Pasuruan Nomor Urut 01, KH Mujib Imron Kembali Sapa Masyarakat Pasuruan

Okt 22 2024130 Dilihat

Pasuruan | jurnalpagi.id – Kali ini, Gus Mujib, sapaan akrabnya menyapa ibu – ibu muslimat NU ranting Karangnogko, Desa Jerukpurut, Kecamatan Gempol, Senin (21/10/2024) malam.

Gus Mujib hadir dalam acara pengajian umum untuk memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW. Selain Gus Mujib, acara ini juga dimeriahkan AJIPP.

“Mohon doanya dan dukungannya, semoga pencalonan pasangan Gus Mujib – Ning Wardah (MUDAH) dalam Pilkada Pasuruan dimudahkan,” kata Gus Mujib.

Dia mengaku siap menomorsatukan kepentingan umat jika nantinya terpilih menjadi Bupati dan Wakil Bupati bersama Ning Wardah.

“Insyallah kami sudah siapkan solusi atas permasalahan yang terjadi di Pasuruan dan belum terselesaikan. Kami bawa 24 program prioritas,” sambungnya.

Gus Mujib menyebut, jika terpilih tidak akan membuat abdi negara semakin sejahtera, tapi bagaimana membuat mereka mau mengabdi dan bekerja.

“Apapun yang menjadi kepentingan umat akan kami prioritaskan. Insyallah, saya dan Ning Wardah mohon doa restunya,” tambahnya.

Dalam kesempatan ini, Gus Mujib memang tidak banyak menyinggung program prioritas yang diusung pasangan MUDAH dalam Pilkada Pasuruan.

“Tapi kami berkomitmen membuat Pasuruan menjadi serba mudah dalam segala urusannya. Kami siap menjadikan Pasuruan lebih ramah dan maslahat,” tutupnya.(wan/adi)

Baca juga :  Polsek Sukomanunggal Berhasil Menghentikan Percobaan Bunuh Diri
Share to

Related News

Sisa Penggunaan Anggaran Pilkada. PUSAKA...

by Mar 27 2025

Pasuruan | Jurnalpagi.id – Selain disoal oleh Komisi I DPRD kabupaten Pasuruan, sisa penggunaa...

Jelang Lebaran HR Club Pasuruan Berbagi ...

by Mar 25 2025

Pasuruan | jurnalpagi.id – Organisasi yang anggotanya berisikan HRD perusahaan atau HRD Club d...

Owner Cesa Little Garden Gelar Tasyakura...

by Mar 24 2025

Pasuruan | jurnalpagi.id – Pengusaha muda asal Pasuruan Decky Triyoga yang sukses mengembangka...

BPJS Kesehatan Pasuruan Pastikan Akses L...

by Mar 21 2025

Pasuruan | Jurnalpagi.id – BPJS Kesehatan terus menunjukkan komitmennya untuk memastikan bahwa...

4000 Jiwa Lebih, Warga Kota/Kab Pasuruan...

by Mar 20 2025

Pasuruan | jurnalpagi.id – Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan mencatat angka ...

Agenda Rutin Tahunan, INACO Berbagi Kepa...

by Mar 20 2025

Pasuruan | jurnalpagi.id – Bersama masyarakat sekitar perusahaan dan stakeholder terkait, PT N...

No comments yet.

Sorry, the comment form is disabled for this page/article.
back to top