TERKINI

Kapolda Jatim Resmikan Sirkuit Putra Airlangga Rizqy Motorsport di Gempol

Feb 22 202589 Dilihat

Pasuruan | jurnalpagi.id – Event Nasional Motocross Grasstrack Piala Kapolda Jawa Timur 2025, digelar bersamaan dengan peresmian Sirkuit Motorcross Putra Airlangga di Desa Jerukpurut, Kecamatan Gempol, Kabupaten Pasuruan. Sabtu,(22/2), siang.

Acara peresmian dihadiri langsung Kapolda Jatim Komjen.Pol. Imam Sugianto, CEO Sirkuit Putra Airlangga, H. Rohmawan, Perwakilan Kemensesneg, Perwakilan Deputi Bidang Koordinasi Hukum Kemenkumham, Kakanwil Dirjen Pas Jawa Timur, Forkopimda Kabupaten Pasuruan, serta penggiat olahraga motocross.

Dalam sambutanya Kapolda Jatim Komjen.Pol. Imam Sugianto mengucapkan Selamat atas Peresmian Sirkuit Motocross Putra Airlangga. Diharapkan event tersebut bisa menjadi ajang meningkatkan kesadaran bagi masyarakat untuk berolah raga motorcross khususnya.

“Saya berharap dengan adanya Sirkuit Motocross Putra Airlangga di Pasuruan ini, akan bermunculan atlet-atlet pembalap baru dan bisa mencetak bibit-bibit pembalap baru untuk bisa berlaga di tingkat Nasional maupun internasional nantinya”, ungkap Kapolda Jatim.

Kapoda mengapresiasi apa yang telah digagas H. Rohmawan dengan dibangunnya Arena Sirkuit Motocross Putra Airlangga ini, kebut-kebutan dijalan bisa diminimalisir dan bisa disalurkan di lapangan, sehingga bisa dilakukan pembinaan untuk menyalurkan bakatnya menjadi atlet-atlet baru yang berkualitas, tuturnya.

Sementara itu, pemilik Sirkuit Motocross Putra Airlangga, Rizqy Motorsport H. Rohmawan menyampaikan bahwa nama sirkuit “Putra Airlangga” karena tak jauh dari lokasi sirkut ada situs Prabu Airlangga, makanya Sirkuit ini dinamai Putra Airlangga. Memiliki luas 6 hektar dan tracknya sepanjang 1,5 kilometer.

Adanya Sirkuit Motocross Putra Airlangga ini selain bertujuan untuk pengembangan pariwisata olahraga juga untuk tumbuh kembangnya perekomian di wilayah Desa Jerukpurut khususnya dan Kabupaten Pasuruan pada umumnya”, jelas H. Rohmawan.

Untuk menuju sirkuit ini tidk sulit. Dapat diakses melalui jalan umum, bahkn bisa untuk latihan mulai dari umur 4 tahun. Untuk jangka panjang, sirkuit tersebut, lanjut H. Rohmawan akan buatkan Akademi Motorsport.

Baca juga :  Barikade Gus Dur Bareng NGO Deklarasi Untuk Pemenangan MUDAH

“Tujuannya tak lain untuk mencetak bibit-bibit baru atlet pembalap Motocross Grasstrack di Kabupaten Pasuruan “ pungkasnya.(wan/adi)

Share to

Related News

Sisa Penggunaan Anggaran Pilkada. PUSAKA...

by Mar 27 2025

Pasuruan | Jurnalpagi.id – Selain disoal oleh Komisi I DPRD kabupaten Pasuruan, sisa penggunaa...

Jelang Lebaran HR Club Pasuruan Berbagi ...

by Mar 25 2025

Pasuruan | jurnalpagi.id – Organisasi yang anggotanya berisikan HRD perusahaan atau HRD Club d...

Owner Cesa Little Garden Gelar Tasyakura...

by Mar 24 2025

Pasuruan | jurnalpagi.id – Pengusaha muda asal Pasuruan Decky Triyoga yang sukses mengembangka...

BPJS Kesehatan Pasuruan Pastikan Akses L...

by Mar 21 2025

Pasuruan | Jurnalpagi.id – BPJS Kesehatan terus menunjukkan komitmennya untuk memastikan bahwa...

4000 Jiwa Lebih, Warga Kota/Kab Pasuruan...

by Mar 20 2025

Pasuruan | jurnalpagi.id – Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan mencatat angka ...

Agenda Rutin Tahunan, INACO Berbagi Kepa...

by Mar 20 2025

Pasuruan | jurnalpagi.id – Bersama masyarakat sekitar perusahaan dan stakeholder terkait, PT N...

No comments yet.

Sorry, the comment form is disabled for this page/article.
back to top