TERKINI

Diyakini Bisa Berpihak Pada Wanita Disabilitas, Gus Mujib Didoakan Jadi Bupati

Okt 27 2024155 Dilihat

PASURUAN – Ketua Himpunan Wanita Disabilitas Indonesia (HWDI) Kabupaten Pasuruan Sulis tak kuasa meneteskan air matanya, Minggu (27/10/202) siang.

Sulis, sapaan akrabnya bahagia sekali karena Calon Bupati (Cabup) Pasuruan nomor urut 01 KH Mujib Imron datang ke
ke salah satu tempat berkumpulnya HWDI di Bangil.

Bagi Sulis, kedatangan Gus Mujib, sapaan akrab Cabup Pasuruan adalah sebuah kehormatan dan keberkahan bagi teman – teman HWDI.

“Terima kasih gus sudah menyapa dan datang ke tempat kami. Ini kesempatan yang cukup langka dan bersejarah sekali,” kata Sulis.

Ia dan teman – teman HWDI sangat bangga karena masih ada sosok yang peduli dengan keberadaan HWDI dan teman penyandang disabilitas sekali.

“Saya mendoakan Gus Mujib semoga diberikan kekuatan, kesabaran dan kemudahan agar bisa menang dan menjadi Bupati Pasuruan,” ungkapnya.

Menurut Sulis, secara pribadi atau secara umum organisasi sangat berharap sekali Gus Mujib bisa menjadi Bupati Pasuruan untuk lima tahun kedepan.

“Kami yakin Gus Mujib bisa menjadi pemimpin yang amanah dan menomorsatukan kepentingan umat, termasuk mengakomodir kepentingan kami,” imbuhnya.

Sulis menaruh harapan besar ke pundak Gus Mujib untuk bisa jadi pemimpin Pasuruan. Jika terpilih, ia hanya berharap ada perhatian untuk teman – teman HWDI.

Disampaikan dia, HWDI tidak meminta apa – apa selain keberpihakan pemerintah terhadap keberadaan para penyandang disabilitas.

“HWDI ini sudah berdiri sekitar 17 tahun, dan memiliki anggota aktif 35 orang. Saya ingin, HWDI ini diingat dan disupport. Itu sudah cukup,” tegasnya.

Ia menerangkan, anggota HWDI semuanya memiliki produk UMKM. Selama ini, dalam wadah HWDI, teman – teman diberi pelatihan keterampilan.

“Produknya beragam, ada yang berupa makanan berat, ringan seperti camilan, atau produk lain seperti tas anyaman, jahitan kain dan lain sebagainya,” urainya.

Sulis hanya berharap, jika Gus Mujib jadi Bupati Pasuruan, produk UMKM dari HWDI bisa diberi kesempatan, serta peluang untuk bisa masuk ke Pemerintahan.

“Caranya sederhana, kami hanya dibantu fasilitasi untuk bisa terdaftar E – Katalog saja biar kami punya kesempatan memasarkan produk kami lebih luas,” imbuhnya.

Dia mengakui kesulitan memasarkan produk HWDI karena cara penjualannya masih konvensional. Sedangkan zaman sudah berkembang dan serba digital.

Baca juga :  Darurat Warga Tak Perlu Cemas, RSUD Grati Luncurkan Ambulance HWW

“Kami yakin Gus Mujib adalah sosok pemimpin yang amanah dan kami berharap betul beliau bisa berpihak dan membantu kami,” sambungnya.

Menanggapi hal itu, Cabup Pasuruan Gus Mujib mengaku siap memfasilitasi keinginan dan aspirasi yang disampaikan teman – teman HWDI.

Gus Mujib juga menyebut, pasangan Gus Mujib-Ning Wardah (MUDAH) sudah memiliki komitmen untuk membantu para pelaku UMKM.

Bahkan, dalam visi misi jelas disebutkan bahwa pasangan MUDAH memiliki program “Pemda Beli Produk UMKM :
Produk lokal untuk kebutuhan pemerintah”.

Dalam program itu, kata Gus Mujib, pemerintah akan mengutamakan pembelian produk UMKM untuk mendukung pertumbuhan ekonomi berbasis komunitas.

“Nah ini sesuai dengan program kami. Dan itu komitmen saya dan Ning Wardah terhadap pelaku UMKM. Kami siap membantu dan mensupportnya,” urainya.

Gus Mujib mengaku siap memfasilitasi produk dari HWDI untuk bisa masuk E – Katalog. Namun, ia mengaku untuk bisa masuk ke sana, produknya harus berstandar.

“Tadi saya dengar untuk pelatihan packagingnya belum ada, kalau halal dan NIB sudah punya. Ini pekerjaan rumah yang harus diselesaikan,” jelasnya.

Maka, ia mengaku jika terpilih jadi Bupati Pasuruan, HWDI akan mendapatkan prioritas untuk pendampingan serta pelatihan khususnya packaging.

“Packaging ini bisa menjadikan nilai tambah bagi sebuah produk. Saya beli tape di Sukorejo Rp 8 ribu, di Sidoarjo Rp 25 ribu. Dan yang membedakan dari packaging,” tuturnya.

Gus Mujib meminta teman – teman HWDI untuk tidak berkecil hari , tidak pesimis dan tidak percaya diri. Ia mengaku akan berdiri dan mendukung HWDI.

“Kedepan, saya dan Ning Wardah akan memperbanyak pelatihan agar teman – teman UMKM di Pasuruan bisa naik kelas,” tegas Cabup nomor urut 01.

Mantan Wakil Bupati Pasuruan ini juga megaku akan membuatkan instruksi kepada karyawan atau PNS di Pemkab Pasuruan untuk membeli produk UMKM.

“Apapun kebutuhannya, diutamakan produk UMKM asal Pasuruan. Makanan, minuman dan sebagainya harus diprioritaskan produk lokal,” ungkapnya.

“Ini komitmen. Kami tetap mohon doa dan supportnya agar jalan saya dan Ning Wardah memimpin Kabupaten Pasuruan diberi kemudahan,” tutupnya. (wan)

Share to

Related News

Sisa Penggunaan Anggaran Pilkada. PUSAKA...

by Mar 27 2025

Pasuruan | Jurnalpagi.id – Selain disoal oleh Komisi I DPRD kabupaten Pasuruan, sisa penggunaa...

Jelang Lebaran HR Club Pasuruan Berbagi ...

by Mar 25 2025

Pasuruan | jurnalpagi.id – Organisasi yang anggotanya berisikan HRD perusahaan atau HRD Club d...

Owner Cesa Little Garden Gelar Tasyakura...

by Mar 24 2025

Pasuruan | jurnalpagi.id – Pengusaha muda asal Pasuruan Decky Triyoga yang sukses mengembangka...

BPJS Kesehatan Pasuruan Pastikan Akses L...

by Mar 21 2025

Pasuruan | Jurnalpagi.id – BPJS Kesehatan terus menunjukkan komitmennya untuk memastikan bahwa...

4000 Jiwa Lebih, Warga Kota/Kab Pasuruan...

by Mar 20 2025

Pasuruan | jurnalpagi.id – Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan mencatat angka ...

Agenda Rutin Tahunan, INACO Berbagi Kepa...

by Mar 20 2025

Pasuruan | jurnalpagi.id – Bersama masyarakat sekitar perusahaan dan stakeholder terkait, PT N...

No comments yet.

Sorry, the comment form is disabled for this page/article.
back to top